It’s Jakarta Beauty Blogger Of The Month #JBBOTM June 2021 Edition : @Aiyuki_aikawa

@Aiyuki_aikawa

Jakarta beauty blogger, blogger of the month, jakarta beauty blogger of the month, blogger indonesia, blogger jakarta, blogger kecantikan, jbbotm, jakarta beauty , beauty blogger, beauty blogger indonesia
Jakarta_Beauty_Blogger_Of_The_Month_-_June_2021_1

Question :

Hello, Kak Aiyuki.
Kapan Kak Aiyuki mulai blogging dan apa alasannya?

Answer :

Mulai blogging awalnya sekitar tahun 2012, karena background saya seorang seniman dan penulis, dan kebetulan beauty menjadi salah satu passion saya, rasanya ingin sekali berbagi dan mengulas tentang beauty products, hingga berbagi tentang tips dan tutorial makeup dalam bentuk kolase foto, kemudian berlanjut ke video. Kebetulan saya sangat terinspirasi dengan Japanese Style, jadi selain review produk makeup dan skincare, juga banyak mengulas tentang Japanese style makeup & fashion.

Question :

Apa beauty brand favorit Kak Natasha?

Answer :

Kalau beauty branf favorit banyak nih, mulai dari yang lokal dulu yaa : Emina, Fanbo jadi brand favorit karena produk decorativenya variatif, affordable dan hi-quality, temanya juga youthful.  Selain itu untuk High end producst yg lebih ‘berat’ ada MAKEOVER, Looke, PAC, Goban, Esqa, dan masih banyak lagi.

Untuk beauty brand non-lokal aku lebih suka yang dari Jepang atau Korea karena pilihan warna yang lebih soft dan pas untuk daily. Untuk base makeupnya seperti foundation, concealer atau powder juga shade warnanya lebih match di kulit, dan formulanya lebih ringan jika dibandingkan dengan produk basemakeup western. I would love to say Canmake, Kose, Koji,  Etude House, The Face Shop, Innisfree, Banila co. Namun saya juga tetap menyukai beauty brand western untuk tampilan yang lebih ‘bold’ : Maybelline, MAC, Makeup Forever, etc.

Question :

Jadi blogger pasti ada suka dan dukanya. Boleh diceritain ya, Kak 🙂

Answer :

Semua bidang pasti ada suka-dukanya ya hehehe, hmm mulai dari sukanya dulu ya. Kalau sukanya sih hobi menulis jadi tersalurkan, karena background saya juga seorang penulis, dan ditambah passion di beauty jadinya mengalir saja dan tidak terasa begitu sulit untuk merangkai kata-kata. Yang penting sudah menguasai product knowledge suatu produk yang akan diulas, lalu menuliskannya dengan detail mulai dari packaging, tekstur, kandungan, formula, harga, hingga konklusi. Senang rasanya jika suatu brand mempercayai kita untuk mengulas produknya di blog, dan adalah suatu kebahagiaan tersendiri bila tulisan kita bisa membantu dan mengedukasi orang lain yang ingin mencari suatu produk atau ingin mempelajari Japanese Style makeup yang saya buat.

Dukanya, mungkin lebih tidak bisa update secara berkala yaa, karena disibukkan dengan berbagai bidang yang sangat menyita waktu dan semuanya dituntut untuk totalitas, jadi tidak bisa mengupdate blog sesering dulu. Selain itu jika bicara soal perubahan jaman, mungkin sekarang aplikasi online sudah semakin banyak dan variatif, jadi pembaca blog tidak sebanyak dulu. Tapi menurut opini saya pribadi, jika ingin banyak berbagi dan mencari informasi yang lebih detail, blog masih menjadi pilihan terbaik.

Question :

Menurut kakak skills apa sih yang harus dimiliki seorang blogger /content creator agar tetap bisa eksis di dunia digital yang sangat berkembang saat ini?

Answer :

Basicnya sih minimal harus bisa menulis agar bisa merangkai kata-kata yang enak dibaca dan caption yang mudah dipahami. Selain itu bisa menggunakan berbagai aplikasi editing untuk mengedit foto/video. Minimal aplikasi di smartphone, supaya bisa menyuguhkan hasil eksekusi yang menarik. Karena jika RAW nya bagus namun hasil eksekusinya kurang maksimal, maka hasil akhirnya juga akan terlihat kurang bagus. 

Poin-poin diatas hanyalah secuil dari yang dibutuhkan, menurut saya skill bisa diasah ya, yang penting ada niat, mau berusaha, dan mau berkomitmen. Intinya harus konsisten dan persisten. Konsisten dan fokus dalam berkarya, dan persisten dengan tulus melakukannya secara terus-menerus tanpa peduli apapun halangannya. Dan yang paling penting punya ciri khas, jadi orang akan mengenali bagaimana pembawaan kita, bagaimana jenis makeup dan preferensi yang kita miliki, bagaimana mood dari hasil karya kita baik foto/video, ujung-ujungnya kembali lagi ke intinya, yaitu mempunyai ciri khas, apakah lebih ke cute, mature, youth, etc.

Question:

Mungkin boleh dibagikan tips untuk blogger lainnya Kak 🙂

Answer :

Tips yah, ini telah menjadi bagian dari lifestyle saya. Mungkin bisa kalian terapkan juga dalam membuat konten. Seperti yang saya jelaskan pada poin sebelumnya : Yang paling penting selain skill dan niat adalah memiliki ciri khas atau ‘authentic style’.

I never hesitate to be myself, not at all.

I’ll do what i like, I’ll share what i feel, as long as it’s positive. So, no one can take a control – this is my self, my style, my life, my passion, this is what keeps me alive. This is the key to have an autenthic style, and that’s beautiful because someone who have no hesitation to show their real self and autenthic style are confidence enough and it’s affect their behaviour. So, don’t ever be afraid, feel shy or unmotivated to be yourself, beauty fellas! – Aiyuki 

Question :

Last, pesan dan kesan buat komunitas @JakartaBeautyBlogger apa nih Kak?

Answer :

Kesannya, so happy bisa menjadi bagian dari Jakarta Beauty Blogger! Mendapatkan banyak insight baru dan inspirasi di bidang kecantikan. Saya suka setiap postingan Instagram Jakarta Beauty Blogger yang sangat menarik dan edukatif. Pihak committee juga sangat friendly namun tetap stick to the rules. Perpaduan yang bagus, sehingga Jakarta Beauty Blogger menjadi semakin berkembang. Pesannya, keep up the goodwork! Saya senang bisa bisa bekerjasama dan menjadi bagian dari Jakarta Beauty Blogger.

Dear committee, selalu sehat & semangat yaa! I love your contents, how the committee handle community, social media, projects, etc. Cheers!❤️

To know her more, kindly check her social media:

Jakarta beauty blogger, blogger of the month, jakarta beauty blogger of the month, blogger indonesia, blogger jakarta, blogger kecantikan, jbbotm, jakarta beauty , beauty blogger, beauty blogger indonesia
Jakarta_Beauty_Blogger_Of_The_Month_-_June_2021_2

https://www.sprinkleofrain.com