Kacang Penyebab Jerawat, Mitos atau Fakta?
“Eh jangan makan kacang, nanti jerawatan, lho!”
Pasti kalian sering sekali mendengar bahwa kacang adalah salah satu penyebab timbulnya jerawat. JBBInsider, sebenarnya setelah dilakukan penelusuran sebuah riset dari American Academy of Dermatology menyatakan bahwa kacang dapat menyebabkan jerawat hanyalah mitos dan hal tersebut tidak benar.
Kacang memang mengandung lemak, namun lemak tersebut tidak membuat penumpukan di pori-pori sehingga dapat menimbulkan jerawat, ya! Justru jika kamu mengkonsumsi gula berlebih dapat menimbulkan jerawat, karena dapat memproduksi minyak berlebih.
Penyebab jerawat sebenarnya bukan konsumsi kacang, melainkan karena adanya alergi terhadap kacang. Jika kamu ingin mengetahui apakah terdapat alergi terhadap kacang atau tidak, kamu dapat mengkonsumsi kacang sekitar beberapa hari lalu lihat apakah wajah kamu muncul jerawat atau tidak, jika tidak artinya kamu tidak memiliki alergi terhadap kacang.
JBBInsider tahu, nggak, kacang justru memiliki manfaat yang bagus untuk kecantikan, lho! Beberapa ahli menemukan kacang mengandung omega-3 dimana asam lemak omega-3 memiliki sifat anti-radang dan mampu melawan inflamasi di tubuh, mencegah kulit kering dan membuat kulit tampak awet muda. . Beberapa jenis kacang-kacangan seperti kacang almond dan kacang mete juga mengandung asam oksalat yang baik untuk merawat kulit dan mencegah jerawat. Selain itu, kacang kedelai pun terdapat asam lemak omega-3.
Selain itu, kacang juga mengandung vitamin dan mineral yang membantu kulit melawan peradangan kulit, seperti vitamin A, B3, B6, C, dan E yang bagus untuk melembapkan kulit. Kromium dan selenium di kacang juga berguna dalam memerangi masalah jerawat.
Selain bagus untuk kulit, kacang juga mempunyai manfaat untuk kesehatan, lho!
1. Kesehatan Jantung
Kacang-kacangan seperti almond dapat menyehatkan jantung, JBBInsider. Di dalam kacang-kacangan terdapat kandungan lemak tak jenuh yang tinggi. Kacang dapat mencegah penyakit jantung dengan menurunkan kadar kolesterol. Selain itu, kacang juga bisa menghentikan pembentukan gumpalan darah kecil dan mengurangi risiko seseorang terkena serangan jantung atau stroke.
2. Menurunkan berat badan
Jika kamu ingin diet, mengonsumsi makanan rendah karbohidrat dan tinggi serat merupakan salah satu cara menurunkan berat badan. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kacang merah dapat membantu program penurunan berat badan karena kaya akan serat dan membuat kamu merasa kenyang lebih lama.
3. Mencegah kanker
Kacang-kacangan juga dapat mencegah pertumbuhan sel kanker, lho! Salah satunya adalah kanker usus besar. Karena di dalam kacang-kacangan terdapat kandungan serat dan antioksidan di dalamnya yang baik untuk kesehatan usus besar.
4. Menyuburkan rambut
Kacang-kacangan khususnya kacang tanah bermanfaat untuk menyuburkan rambut. Di dalam kacang tanah terdapat kandungan asam amino dan protein yang bagus dikonsumsi sebagai suplemen rambut.
Selain kacang tanah, jenis lainnya yang juga punya banyak nutrisi rambut seperti kacang polong, lentil, dan kacang merah. Agar hasil yang maksimal, beberapa penelitian oleh para ahli gizi menyarankan agar mengonsumsi tiga cangkir kacang-kacangan tiap minggu.
5. Sumber energi
Jika tubuh lemas dan gampang lelah itu tandanya kamu kekurangan energi. Kacang tanah kaya akan protein dan serat yang dapat membantu pembakaran karbohidrat menjadi energi. Kandungan protein dalam kacang sebesar 25% dari total kalorinya, maka dari itu kacang sangat cocok dikombinasikan dengan menu diet kamu, JBBInsider!
Jadi perlu diingat ya, JBBInsider! Kalau kacang bukanlah penyebab utama timbulnya jerawat. Meski begitu, masih dibutuhkan penelitian lanjutan untuk melihat nilai gizi kacang terhadap jerawat atau justru menjadi penyebab dari masalah ini. Untuk meminimalkan dampak kacang pada jerawat, boleh makan kacang tapi tidak berlebihan.
Leave a Comment