review hairsilk revlon

Hi, JBBInsider! Kali ini aku mau review hair colour dari Revlon, nih! Pasti sudah pada tahu kan ya, hair colour Revlon tuh sebagus apa, walaupun agak pricey tapi hasilnya emang sebagus itu, lho! Lucu banget ya isi bundlenya sudah terdapat 3 colorsilk, handuk, dan sisir untuk cat rambut. Penasaran, kan? Simak review sampai habis, okay!

NEW COLORSILK URBAN STYLE

REVLON COLORSILK
– 3D Color Technology
– Ammonia Free
– Hasil akhir multidimensi, alami dan kaya warna
– 100% menutup uban
– UV Defense & Silk Protein

Hair colour ini mengandung keratin dan tanpa ammonia, lho, sehingga rambut kamu kelihatan sehat dan berkilau. Dengan silk amino acids & 3D color technology, hasil akhir tampak natural dan multidimensi.

review hairsilk revlon

Aku coba yang warna matcha beige, dan hasilnya beneran kelihatan natural. Warna matcha dicampur dengan brown, jadi nggak terlalu lebay. Dalam 1 pcs isinya sudah terdapat gloves, crème developer, ammonia-free-colorant, dan after-color-conditioner, lengkap banget kan! Pokoknya kalau mau cat rambut nggak perlu ribet beli sarung tangan dan segala macem, disini sudah paket lengkap!

review hairsilk revlon review hairsilk revlon review hairsilk revlon

Banyak pilihan warna yang bisa kamu coba, girls! Revlon baru mengeluarkan warna baru ini diantaranya :
Chestnut Mochi 36
Matcha Beige 38
Caramel Custard 39
Choco Raspberry 26

Cara pakainya gampang banget, kamu bisa pakai sendiri di rumah, girls!
1. Campurkan Cream developer dengan cairan pewarna, aduk secara merata smapai cairan agak kental
2. Gunakan sisir khusus dan hair coloring agar dapat mencapai akar rambut pewarnaan yang merata
3. Diamkan pewarna pada rambut selama 25 menit
4. Bilas rambut kamu menggunakan After Color Conditioner

Hasilnya nggak bikin rambut kering, lho! Aku sudah menggunakan ini selama seminggu dan warnanya nggak gampang luntur. Kelihatan natural karena kalau dibawah matahari jadi mengkilap dan memberikan efek rambut sehat. Wanginya juga enak banget, isi hair coloringnya juga banyak jadi buat yang punya rambut panjang nggak perlu khawatir kalau nggak cukup, ya!

ULTRA HD LIP MATTE MOUSSE

review hairsilk revlon

Lip matte ini sangat awet buat seharian, lho! Wanginya enak kaya wangi vanilla, namun karena dia matte jadi saat di swatch kurang susah di blend. Hyper Matte ini tahan hingga 8 jam, girls! Sudah aku coba dipakai seharian dan mantulita nggak geser sama sekali. Walaupun matte, tapi lipmatte ini nggak bikin bibir kering dan terasa ringan.

review hairsilk revlon

review hairsilk revlon

Shade lipmatte REVLON warnanya bold semua jadi lebih cocok dipakai untuk acara. Masalah packaging, REVLON memang juara ya, terlihat simple tapi elegant. Aplikatornya juga nyaman dipakai. I’ll recommend it to you guys!

Jadi gimana, apakah sudah masuk wishlist JBBInsider? Hehehe

 

Teman2 #JBBinsider mungkin juga suka dengan postingan berikut:

🌺Review Produk Brand Revlon Cosmetics

🌺Review Lipstick

🌺Review Cat Rambut/Hair Coloring